Ketua PA Kabupaten Kediri Hadiri Pembinaan PPAIW dan Nazhir serta Sosialisasi Wakaf Uang tahun 2025
Kediri – Rabu, 10 September 2025. Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Kediri menghadiri undangan Kementerian Agama Kabupaten Kediri dalam acara Pembinaan & Penguatan Kapasitas PPAIW dan Nazhir Se-Kabupaten Kediri serta Sosialisasi Wakaf Uang. Pada kesempatan tersebut, beliau hadir sebagai pemateri dengan menyampaikan pentingnya peran PPAIW dan Nazhir dalam menjaga profesionalitas serta transparansi pengelolaan wakaf. Kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam upaya mendukung program percepatan sertifikasi tanah wakaf tahun 2025.
Kegiatan bersama ini menegaskan bahwa sertifikasi tanah wakaf tidak hanya menyangkut aspek administrasi, tetapi juga menjadi bagian dari menjaga amanah umat agar wakaf dapat dimanfaatkan sesuai peruntukannya. Sinergi antara Pengadilan Agama, Kementerian Agama, serta para Nazhir diharapkan mampu memperkuat ekosistem pengelolaan wakaf yang lebih akuntabel dan berdaya guna.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun kesadaran kolektif mengenai pentingnya wakaf produktif serta peningkatan kualitas pelayanan publik di bidang wakaf. Dengan kolaborasi yang baik, percepatan sertifikasi tanah wakaf di Kabupaten Kediri dapat terwujud lebih optimal, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat luas, baik dari sisi keagamaan, sosial, maupun ekonomi..




###
Kunjungi kami di :
IG : @pakabkdr_
FB : pengadilan.agama.kab.kediri
Web : https://pa-kedirikab.go.id/
YT : Pengadilan Agama Kabupaten Kediri
X : PAKabKediri
Tiktok : pakabkediri







