Isi Kekosongan, Panitera jadi Pembina Apel Sore
.jpeg)
Minggu ini suasana apel sore di Pengadilan Agama Kab. Kediri dipimpin oleh Bapak Panitera Heri Eka Siswanta, S.H., MH.. Dalam amanatnya Beliau menyampaikan agar kita memanfaatkan waktu libur ini untuk rehat sejenak sebaik-baiknya, agar kita dapat lebih semangat bekerja di hari Senin nanti. Mengingat banyaknya pekerjaan dan kepadatan acara yang tiada habisnya, pasti akan menguras banyak pikiran dan tenaga yang nanti akan berdampak pada kesehatan kita, tetap selalu jaga kondisi badan terutama di musim pancaroba yang dingin ini, tambah Beliau. Minggu ini adalah awal di bulan Juli dimana kita semua akan meningkatkan Kinerja kita terutama dalam Pelayanan Publik. Kita semua akan terus berbenah untuk menjadi lebik baik untuk masyarakat Pencari Keadilan.
.jpeg)
Tentu saja dalam kegiatan apel sore ini tidak lupa untuk menyuarakan 10 Budaya Malu dan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung Republik Indonesia dengan dipimpin langsung oleh Bapak Panitera. Memang apel sore ini terlihat seragam yang beraneka warna, hal ini diakibatkan karena banyaknya kegiatan hari ini 1 Juli 2022, dimulai dari adanya kegiatan Senam Pagi bersama BSI (Bank Syariah Indonesia), dilanjutkan dengan kegiatan Bimbingan Teknis oleh Direktur Jenderal Badilag Mahkamah Agung RI secara virtual (zoom meeting) dan kegiatan lainnya yang mengharuskan para aparatur Pengadilan berganti pakaian seragam.
.jpeg)
Kegiatan apel sore ini ditutup dengan Do'a yang dibawakan oleh Hakim Pengadilan Agama Kab. Kediri, Bapak Drs. Munasik, MH. Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan dan keselamatan oleh Tuhan Yang Maha Esa serta menjadi pribadi yang selalu bersyukur.....Aamiiin............
Tim IT PA.Kab. Kediri @2022







